Badai Petir Sambar Kabel SUTM, Sejumlah Kawasan Di Kota Cirebon Padam Lampu


FOKUS CIREBON - Hujan deras disertai angin dan petir bikin sejumlah warga enggan keluar rumah. Selain banjir di sejumlah tempat, banyak pula kendaraan yang terjebak macet.

Namun kondisi hujan berlangsung deras,  demikian juga badai petir yang terus menyambar-nyambar juga menyebabkan Kabel Saluran Udara Tegangan Menengah (SUTM) di Jl Brigjen Dharsono (By Pass) putus tersambar petir, akibatnya lampu di sejumlah wilayah Cirebon padam.

Tampak kawasan yang padam lampu seperti Kawasan Stadion Bima, Jl Pemuda, Jl Perjuangan dan sebagian Kelurahan Sunyaragi mengalami mati lampu.

Pantauan wartawan di lapangan, perbaikan masih dilakukan petugas PLN, dengan melakukan penyambungan kabel SUTM yang putus. (Wan)

Terkini