Peringati Hari Santri Nasional, PCNU Kab Belitung Bagikan 1000 Masker Kepada Masyarakat

PERINGAT HARI SANTRI TAHUN 2020 : PCNU Kabupaten Belitung bagikan 1000 masker kepada masyarakat, Kamis (22/10/2020). 


BELITUNG - Dalam rangka Hari Santri Nasional Tahun 2020, PCNU Kabupaten Belitung melaksanakan kegiatan NU dengan membagikan 1000 masker kepada masyarakat. 

Kegiatan pembagian masker ini dilakukan di tiga lokasi, yakni  Taman Kota Tanjungpandan, Simpang Empat Air Rayak dan Simpang Empat Jl.Patimura dengan melibatkan seluruh Banom NU, seperti  PC.Muslimat NU, Fatayat NU, PC.Ansor, Sakorcab Banser, Lazisnu dan LBMNU.  

Ketua PCNU Kab.Beliting,  Drs.H.Huziadi Husin, M.Si mengemukakan bahwa dalam memperingati HSN Tahun 2020 ini, PCNU Kab.Belitung menggelar dua kegiatan yaitu Istighotsah kubro dan doa untuk keselamatan bangsa serta pembagian masker kepada masyarakat.

Pembagian masker sendiri dilaksanakan untuk mendukung program Pemda Belitung mengkampanyekan dan menanamkan kesadaran masyarakat akan pentingnya memakai masker di masa pandemi untuk mencegah penularan virus Covid 19 dik Kabupaten Belitung.

Sementara menurut Sekretaris PCNU Kab.Belitung Farid Wajdi, S.Ag, M.Si, PCNU Kab.Belitung akan senantiasa mendukung kebijakan pemerintah daerah dalam menangani penularan virus Covid 19.

Selain itu, penanganan Covid 19 ini tidak cukup dilakukan secara ikhtiar lahiriyah saja, tetapi juga diperlukan ikhtiar rohaniyah. 

"Inilah mengapa selain pembagian masker juga dilaksanakan istighotsah kubro. Sehingga perlu diseimbangkan antara iman dan imun," ujar Farid, Kamis (22/0/2020).


Faridjuga menegaskan, bahasa penerapan protokol kesehatan itu penting, tetapi lebih penting lagi ada peningkatan protokol keimanan masyarakat. 

Hal ini sejalan dengan tema HSN Tahun 2020 yakni 'Santri Sehat Indonesia Kuat. Sehat secara fisik dan kuat pondasi keimanan dan ketaqwaan', tandasnya. (Nur)

Terkini