Soal Transformasi IAIN Cirebon Ke UIN, Pemprov Jabar Mendukung : Sudah Saatnya Cirebon Miliki UIN

FOKUS CIREBON - Perubahan status lembaga yang tengah diperjuangkan para pimpinan dan civitas akademika IAIN Cirebon, dari IAIN Cirebon ke UIN yang tinggal menunggu keputusan Presiden RI, kini mendapat respon positif dan dukungan dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat, melalui Wakil Gubernur Jabar, Uu Ruzhanul Ulum, Kamis (15/10/2020).

Uu menyatakan, perubahan IAIN ke UIN, bisa menjadi cita cita semua dan bisa menjadi pilihan terbaik, mengingat UIN  Cirebon nantinya bisa menjadi pilihan mahasiswa dan masyarakat Cirebon dan sekitarnya, dan tentunya juga ikut dalam menaikan IPM di Jawa Barat.

"Pemkot Jabar secara moril sangat mendukung dan ini bisa menjadi suatu bentuk kebersamaan antara pemerintah dengan lembaga-lembaga pendidikan untuk membangun IPM Jabar. Dan yang terpenting sudah saatnya Cirebon memiliki UIN" terangnya.

Kendati Uu masih menyinggung jika sesungguhnya ini adalah keterlambatan dan seharusnya sudah sejak dulu, tetapi mungkin karena soal perijinan dan lain-lain, semua harus berproses sehingga baru ini, baru bisa diwujudkan.

"Tentu harapannya, ini menjadi sangat membantu masyarakat Cirebon. Mereka jadi tidak terlalu jauh, juga menjadi banyak pilihan bagi masyarakat, serta biaya juga tentunya semakin murah," paparnya mengakhiri wawancara singkatnya dengan media Cirebon. (din)

Terkini