Gebyar Satu Dekade Al-Alawiyah Pesantren Gedongan Cirebon : Lomba Tingkat SD/MI se-Jawa


CIREBON, FC - Dalam rangka memperingati satu dekade berdirinya sekolah Al-Alawiyah Pesantren Gedongan di Cirebon, Jawa Barat, pondok pesantren ini mengadakan acara spektakuler bertajuk "Gebyar Satu Dekade Al-Alawiyah." Acara ini ditujukan untuk siswa SD/MI se-Jawa yang akan diselenggarakan secara online. 

Beberapa cabang lomba yang dipertandingkan antara lain Baca Puisi Bahasa Indonesia, Adzan, dan Pidato Cilik (Pildacil).

Pendaftaran peserta dibuka mulai 6 hingga 19 November, dengan biaya pendaftaran sebesar Rp30.000. 

Semua peserta akan mendapatkan e-sertifikat, sedangkan bagi juara terbaik dan prestasi mendapatkan jutaan rupiah, yaitu uang binaan dan uang binaan bernilai jutaan rupiah dan juara harapan mendapat hadiah uang beasiswa. 

Agenda Kegiatan :

6-19 November : Pendaftaran

23 November : Technical Meeting

26 November : Opening Ceremony

28-29 November : Pengumpulan Video

30 November - 10 Januari: Penilaian Lomba

13 Januari : Pengumuman 10 Terbaik

15 Januari : Babak Final (10 Peserta Terbaik)

26 Januari : Closing Ceremony & Pembagian Juara.

Dengan hadiah jutaan rupiah dan beasiswa, acara ini turut disponsori oleh berbagai pihak dan didukung oleh media partner lokal. 

Bagi yang berminat, informasi lebih lanjut dapat menghubungi panitia di nomor yang tercantum atau mengunjungi kanal media sosial Sirojussu'adai Channel.

Acara ini diharapkan dapat memotivasi generasi muda untuk semakin berprestasi dan berkontribusi dalam mengembangkan bakatnya. (Ara)

Terkini