Juara Akper Futsal Cup, Tim Futsal IAIN Cirebon Disiapkan Untuk Tanding Di IPPBMM Jogjakarta


CIREBON, FC- Tim futsal Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon meraih juara 1 dalam ajang Akper Futsal Cup yang digelar Akper Muhammadiyah Cirebon. 
Turnamen yang diikuti sejumlah perguruan tinggi di Ciayumajakuning ini diselenggarakan di Gor Bima selama 3 hari, yaitu Selasa-Kamis (18-20/2/2020).
Trofi juara dalam ajang tersebut diserahkan Rektor IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Dr H Sumanta Hasyim MAg kepada tim futsal kampus setempat di ruangannya, Senin (24/2/2020).
Selain untuk memberikan seqewlamat, Sumanta mengungkapkan, acara ini juga untuk meningkatkan semangat kepada tim ini. Pasalnya, pada bulan April 2020 mendatang, IAIN Syekh Nurjati Cirebon akan mengikuti perhelatan yang cukup besar yang salah satunya melibatkan tim futsal ini. 
Yaitu Invitasi Pekan Pengembangan Bakat dan Minat Mahasiswa (IPPBMM) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) tingkat Jawa dan Madura yang akan diselenggarakan di Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Jogjakarta.
Kendati demikian, Rektor IAIN Cirebon berpesan kepada semua mahasiswa IAIN Syekh Nurjati Cirebon, termasuk mereka yang aktif di organisasi maupun Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), untuk tidak melupakan bahkan meninggalkan tugas pokok mereka untuk menyelesaikan kuliah tepat waktu. 
"Karena mereka kan kuliah ada batas waktunya, yaitu 14 semester. Karena itu ada sistem, jika batas waktu itu terlewati, baik kampus maupun kementerian tidak bisa membantu. Maka mereka harus pintar dan bijak mengatur waktu, agar antara kegiatan dan perkuliahan dapat berjalan dengan seimbang, sehingga tugas-tugas mereka dapat diselesaikan semua dengan baik dan tepat waktu,” katanya. (din)

Terkini