Tertahan Pulang Kampung Di Tengah Wabah Corona, Ormawa IAIN Cirebon Berikan Bantuan Kepada Mahasiswa

CIREBON, FC - Sejak mewabahnya virus Covid 19 pada Maret 2020, sejumlah mahasiswa IAIN Cirebon tertahan untuk pulang kampung. Kondisi ini membuat Organisasi mahasiswa (Ormawa) IAIN Syekh Nurjati Cirebon memberikan bantuan kepada mahasiswa kampus.
Presiden Mahasiswa IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Jajang Kartawijaya mengatakan, ada puluhan mahasiswa yang hingga kini belum bisa pulang ke rumah masing-masing, dan masih tinggal di tempat kost yang berada di sekitar kampus.
“Ada mahasiswa yang belum bisa masuk ke kampung halamannya dikarenakan memang tempat tinggal mereka berada di zona merah dan sudah memberlakukan PSBB (Pembatasan sosial berskala besar), di antaranya Jakarta dan Banten,” ujar Jajang, Senin (4/5/2020).
Ada juga mahasiswa yang berasal dari luar Pulau Jawa, di antaranya dari Pulau Sumatera.
“Cukup sulit untuk mengakses daerah mereka saat ini. Sehingga mahasiswa lebih memilih bertahan di sekitar kampus. Mahasiswa yang masih bertahan di Cirebon dan sekitar kampus ini di kisaran 60-80 orang,” tuturnya.
Oleh karena itu, menurutnya, Ormawa tergerak untuk membantu mahasiswa tersebut dengan cara memfasilitasi makanan.
“Suatu kegiatan yang kita rancang di tengah pandemi ini yaitu bakti sosial mahasiswa terdampak Covid-19, yaitu kita rancang agar mahasiswa yang berasal dari luar cirebon yang tidak bisa pulang kampung dan masih berada di Cirebon khususnya di sekitar kampus, kita dari Ormawa memfasilitasi makanan untuk mereka,” tambah Jajang.
Ia juga mengatakan,  selain niat untuk membantu sesama, pihaknya juga ingin mengharapkan berkah Ramadhan.
“Kita berharap mereka bisa terbantu dari adanya bakti sosial ini. Terlebih ini adalah bulan Ramadhan, bulan penuh berkah,” ujarnya. (nur)

Terkini