Jaja Suteja Meraih Gelar Doktor dengan Nilai Memuaskan

Pascasarajana IAIN Cirebon kembali mencetak Doktor, Kamis (24/6/2021). 

FOKUS CIREBON, FC - Pascasarjana IAIN Syekh Nurati Cirebon menggelar kegiatan Ujian Terbuka Promosi Doktor dengan peserta DR. Jaja Suteja, M.Pd bertempat di aula pascasarjana IAIN Syekh Nurjati Cirebon lantai 4. 

Dengan didampingi oleh keluarga, dan promotor, Jaja Suteja merupakan Doktor pertama lulusan Pascasarjana IAIN Syekh Nurjati Cirebon dan berhasil menyelesaikan sidang terbuka tersebut dengan memperoleh hasil yang memuaskan, Kamis (24/06).

Direktur Pascasarjana, Prof. Dr. H. Dedi Djubaedi, M.A, yang juga Ketua Sidang,  menyampaikan rasa syukur atas kelulusannya saudara Jaja Suteja, M.Pd yang mana beliau dari S1, S2 dan S3 lulus di kampus IAIN Syekh Nurjati Cirebon. 

“Pertama, hari ini alhamdulillah Allah SWT berikan anugerah nikmat kepada kita, yaitu dengan lahirnya Doktor baru, yang kedua beliau merupakan alumni s1, S2 dan S3 di IAIN Syekh Nurjati Cirebon," terangnya.

Dedi berharap, dengan selesainya saudara Jaja Suteja, M.Pd angkatan pertama ini, maka temannya yang 24 orang lagi diharap bisa segera menyusul, karena merupakan kebanggaan dan bagi umat adalah kebutuhan. (Bam)

Terkini