Cegah Penyebaran Virus Covid-19, Damri Mulai Memberhentikan Operasi Bus


JAKARTA, FC- Menindaklanjuti Peraturan Menteri Perhubungan No. 25 Tahun 2020 tentang Pengendalian Transportasi Selama Masa Mudik Idul Fitri Tahun 1441 Hijriah Dalam Rangka Pencegahan Penyebaran Virus Corona (Covid-19), Damri mulai memberhentikan operasional bus dengan tujuan keluar dan/atau masuk wilayah yang ditetapkan PSBB mulai 24 April sampai dengan waktu yang tidak ditentukan.

Namun, sebagai perusahaan yang bergerak dibidang transportasi darat dengan angkutan penumpang dan barang, Damri mulai mengembangkan salah satu segmen usahanya yakni layanan operasional logistik melalui bus atau yang dikenal dengan angkutan barang.

"Dengan tetap berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah setempat untuk mendapatkan rekomendasi pengakutan barang tersebut," kata Kepala Divisi Sekretariat Perusahaan Damri, Nico R. Saputra, Selasa (5/4), di Jakarta.

Nico, mengungkapkan selama pandemic Covid-19, Bus Damri akan tetap beroperasi, namun tidak membawa penumpang hanya membawa paket barang. Layanan logistik ini dalam rangka mendukung program Pemerintah guna memutus rantai penyebaran Covid-19.

"Dengan adanya inovasi layanan ditengah wabah Covid-19 diharapkan dapat membantu masyarakat dan memberikan solusi untuk memudahkan pengiriman barang tanpa harus mengantar ke alamat tujuan. Kami mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan kemudahan layanan kami dalam menunjang distribusi kebutuhan logistik,” ujarnya. (dade)

Terkini